Popular Post

Posted by : Unknown 13 Des 2014

Pernahkah kalian mendengar game yang satu ini?

Dragon Nest merupakan sebuah MMORPG fantasi bebas yang dikembangkan oleh Eyedentity. Permainan ini memakai sistem tempur non-target sehingga para pemainnya memegang kendali penuh atas setiap gerakan karakternya. Dragon Nest meminta para pemainnya memutakhirkan karakternya dengan membuat tim dan berkelana ke sejumlah penjara bawah tanah. (Wikipedia).

Saat ini game ini diindonesia memiliki 7 Job yaitu warrior, cleric, archer, sorceress, tinkerer, kali, dan assasin. Job tersebut memiliki pilihan pergantian job pada saat level 15 dan 45 yang mana tiap job tersebut memiliki keunikannya masing masing.

Dalam game ini, pemain dapat meningkatkann levelnya dengan membunuh monster, dan misi.

Monster-monster tersebut diklasifikasikan atas 3 kelas yaitu biasa, boss stage, dan boss dragon. Monster biasanya terdapat pada tiap-tiap dungeon. 

Boss stage merupakan boss yang berada pada dungeon tertentu dan dungeon tersebut diakhiri dengan "....nest". Tiap stage dari boss stage memiliki alur yang berbeda dan tingkat kesulitan yang beda, namun ketika boss stage telah tumbang ia akan menjatuhkan bahan yang bisa dibuat menjadi equipment yang kuat di pandai besi (Blacksmith). Dungon boss stage dibatasi oleh party dengan maksimal anggota adalah 4 sehingga ke-4 player tersebut harus bisa saling kerja sama. Player hanya diperbolehkan masuk Boss stage yang sama sebanyak 7 kali perminggu.

Boss dragon adalah boss yang tinggal dalam dragon nest. Boss tersebut memiliki tingkat kesulitan yang ekstrim karena selain boss itu sendiri dalamnya juga ada boss dari boss stage. Karena itulah dungeon ini maksimal playernya adalah 7. Berbeda dengan drop dari boss stage, pada dungeon ini dropnya adalah equipment yang langsung bisa dipakai dan memilik efek yang lebih hebat dibanding dengan boss stage. Namun player dibatasi dapat masuk dungeon ini hanya 2x seminggu.

Nah gimana tertarik? kalo mau lebih jelasnya silahkan buka website resmi Dragon Nest Indonesia
Tenang aja gan, game ini FTP (Free to Play) jadi mimpi kalian bakalan adem tar hahaha :D

#Dah

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © ZeroMaru ZeOS Sprada - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by ZeroMaru ZeOS Sprada -